- Instruktur safety riding PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT, Dimas Satria Kelana berhasil meraih juara tiga di kategori Big Bike 500cc pada kompetisi The 2nd Asia-Oceania Honda Safety Instructor Competition 2024 di Thailand, 29 Februari – 1 Maret 2024.
Surabaya, Otojatim.com - Dimas Satria Kelana nampak lihai mengatasi tiap tantangan yang diberikan untuk Honda CB500F yang digunakannya. Setelah di tahun 2016 meraih juara 2nd kategori 125, tahun 2017 juara 3rd kategori 400, maka tahun ini ia kembali membawa pulang piala, namun di kategori baru yakni 500cc.
“Ada berbagai tantangan pada kompetisi ini. Saya harus dapat memberikan hasil yang terbaik di tengah suhu Thailand yang cukup panas dan menghadapi para instruktur terbaik lainnya yang turun di kelas Big Bike 500cc. Alhamdulilah saya berhasil mengatasi tantangan ini dan menjalankan strategi dengan baik hingga dapat meraih juara ke-3,” kata Dimas.
Menurut Marketing Communication & Development Division Head MPM Honda Jatim, Suhari, prestasi yag diukir oleh Dimas adalah bukti bahwa Instruktur safety riding Honda Indonesia diakui eksistensinya di mata Internasional khususnya Asia-Ocenia.
“Instruktur safety riding menjadi garda terdepan kampanye dan pelatihan safety riding sepeda motor. Dengan pencapaian ini menjadi bukti nyata kualitas dari Instruktur safety riding dan menjadi bekal kuat saat mereka berinteraksi dengan masyarakat," tambah Suhari.
The 2nd Asia-Oceania Honda Safety Instructor Competition 2024 di Thailand diikuti oleh Instruktur safety riding terbaik dari Negara Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, Vietnam, India, dan Taiwan.
Juri-juri yabg terlibat berasal dari dari Honda Motor. Co,. Ltd, Asian Honda. Co,. Ltd, dan Suzuka Traffic Education Center.
MPM Honda Jatim memang serius dalam hal edukasi keselamatan berkendara. Dengan didirikannya pusat pelatihan safety riding MPM Safety Riding Center yang berada di raya Sedatu 101 Gedangan Sidoarjo, setiap tahunnya kurang lebih 5.335 orang berlatih berkendara dengan #Cari_Aman.
Peserta yang ikut berpartisipasi di MPM Safety Riding Center berasal dari berbagai kalanga, mulai dari pelajar, pemerintahan, perusahaan swasta, sampai dengan masyarakat umum.